Blog

Minggu, 07 Januari 2018

Rumah Rekomendasi "Paket Tour"

Paket Tour murah ke Pantai Sanur :



·           Rumah Rekomendasi memberikan harga Paket wisata dengan biaya hitungan perhari yaitu selama 9 jam perhari. Asumsinya , mulai tur jam 9 dan pulang jam 6 Sore. Harga Tour paket wisata perhari Rp 350.000 untuk  2 sampai maksimal 3 orang. Cukup murah bukan? Bila lebih dari 3 orang silhkan hubungi saya lebih lanjut.

·         Harga Tour perhari tidak termasuk bensin, bensin ditanggung oleh anda agar lebih fair.

·             Harga Tour perhari diatas sudah termasuk untuk biaya supir sekaligus Guide  yang akan mengantar anda ke berbagai obyek wisata.

·               Bila selama perjalanan tour terjadi overtime (lebih dari 9 jam) , maka ada biaya extra yaitu Rp 15.000 perjam.

·              Untuk obyek wisata yang dapat anda kunjungi yaitu bebas terserah anda, dan nanti akan dibicarakan lebih lanjut melalui email.

·              Harga paket wisata diatas, tidak termasuk hotel. Untuk hotel anda juga bisa menggunakan jasa saya untuk membooking hotel yang sesuai budget anda. Untuk minimum budget hotel yang saya rekomendasikan harga minimalnya yaitu Rp 300.000 / malam perkamar maksimal 2 orang. Apabila lebih dari 2 orang maka dikenakan ektra charge Rp 100.000 peorang atau ektra bed Rp 150.000 peorang. Fasilitas Hotel standart penginapan biasa. (TV, Kamar mandi, Double Bed), dan lokasinya tergantung ketersediaan.

·         Bila anda berminat untuk Booking hotel atau paket wisata , maka wajib mebayar DP sebagai tanda jadi dan keseriusan teman-teman, disini saya jamin tidak ada unsur penipuan. Saya sangat menjaga kepercayaan teman-teman. :-)

·         Untuk pembayaran DP paket wisata atau Hotel, hanya dapat dilakukan melaui :
Bank BCA Denpasar atas nama: Emi Setiani
No.Rekening : 081
Silahkan konfirmasi pembayaran anda setelah transfer, melaui HP atau bisa juga email.

Bila anda berminat Bisa hubungi kami di nomer berikut ini :
emi (08xxxxxxxxxx)
Buat yang mau add FB saya juga boleh : 
emisetiani

Paket Wisata ke Pantai Sanur Bersama Rumah Rekomendasi

   
 Pantai Sanur adalah tempat wisata yang wajib Anda masukkan ke daftar petualangan selama berada di Bali. Jika Anda ingin perjalanan semakin menyenangkan tanpa biaya mahal, pesanlah tiket dan akomodasi lewat Rumah Rekomendasi. Dengan penawaran harga paling bersaing dan tanpa biaya tambahan, Rumah Rekomendasi adalah pilihan terbaik untuk semua pelancong. Anda pun bisa bebas bepergian ke mana saja di Bali tanpa harus memikirkan harga mahal untuk tiket dan hotel.


Ingin menyusun sendiri rencana perjalanan wisata Anda? Rumah Rekomendasi menyediakan daftar hotel dan penerbangan terbaik dengan harga lebih murah dibandingkan layanan sejenis. Dapatkan pengalaman wisata paling berkesan sekaligus terjangkau bersama paket wisata dari Rumah Rekomendasi. 

Sekilas Tentang Pantai Sanur

Sunset di Pantai Sanur


           Pantai Sanur adalah salah satu objek wisata dan objek fotografi favorit di Bali. Tidak seperti pantai Kuta maupun Padang-Padang, Sanur adalah pantai dengan ombak relatif tenang. Jika Anda mencari pantai untuk snorkeling atau jalan-jalan santai, Pantai Sanur bisa menjadi tujuan ideal. Sanur juga merupakan salah satu titik favorit untuk memandang matahari terbenam. Dengan garis pantai sepanjang 8 kilometer, Sanur memberi tempat yang cukup luas bagi wisatawan pencinta pantai untuk menjelajah. Walau masyarakat kebanyakan hanya mengenal nama “Sanur”, area ini sebenarnya terdiri dari 7 buah pantai, yaitu Semawang, Merta Sari, Batu Jimbar, Karang Sanur, Sindhu, Segara Ayu, dan Matahari Terbit. Nama pantai yang terakhir ini merujuk pada lokasinya yang tepat untuk memandang matahari terbit. Semua pantai ini memiliki pemandangan indah yang cocok untuk melengkapi paket wisata Anda. Sanur juga dekat dengan pasar seni, pusat oleh-oleh, restoran, serta berbagai penginapan, sehingga praktis bagi wisatawan. Tidak aneh jika Sanur menjadi salah satu nama tempat wisata pantai ikonik di Bali.

Kegiatan Wisata di Pantai Sanur

Pantai Sanur dan area sekitarnya menawarkan berbagai kegiatan yang menyenangkan, seperti:
  • Menikmati Matahari Terbit

         Tentu saja inilah kegiatan pertama yang bisa dilakukan di Sanur, menikmati matahari terbit. Untuk bisa melakukannya, Anda harus memperhatikan dua hal: waktu dan musim. Waktu terbaik adalah sebelum matahari terbit. Minggu-minggu ini, matahari terbit di Sanur sekitar pukul 6.20 pagi Wita. Agar lebih santai dan tidak buru-buru ke Sanur, Anda bisa menginap di hotel-hotel di Sanur. Banyak pilihan dari harganya Rp 200an ribu hingga jutaan per malam. Rata-rata hotel ini berada di dekat pantai jadi cukup jalan kaki sudah bisa menikmati pasirnya.

       Lokasi terbaik menikmati matahari terit ini hampir di sepanjang Pantai Sanur. Namun, beberapa bale bengong di dua titik utama yaitu Sanur Pusat di bagian utara dan Pantai Karang di bagian selatan, bisa jadi daya tarik tersendiri. Foto matahari terbit di Sanur terlihat lebih indah ketika siluet balebengong masuk dalam bingkainya.
  • Mandi (Pasir)

          Bagi warga lokal pun, mandi di Sanur ini menjadi kegiatan favorit. Pada hari tertentu, misalnya Banyupinaruh setelah hari Saraswati, umat Hindu akan memenuhi pantai untuk membersihkan diri. Sanur menjadi salah satu tujuan favorit.
        Begitu pula pada akhir pekan. Beberapa titik sepanjang pantai sekitar 3 km ini akan penuh dengan pengunjung yang berendam, mandi, atau berenang.

        Kontur pantai Sanur relatif datar. Air juga dangkal. Bahkan pada saat pasang pun, ketinggian air hanya mencapai dada orang dewasa. Karena itulah, Sanur amat aman untuk mandi. Air dan pasir putihnya juga bersih. Tak ada karang atau batu-batuan tajam lain di sini. Lokasi favorit untuk mandi biasanya di Sanur pusat, Pantai Segara, Pantai Sindhu, dan Pantai Mertasari.
            Sebagai selingan kegiatan mandi di Sanur, Anda bisa main pasir. Cukup duduk di pinggir dan bermain dengan lembutnya pasir Sanur. Membuat sumur atau istana pasir bisa mengasyikkan. Malah ada pula yang tidur dan mengubur badannya dengan pasir untuk menghangatkan badan maupun tujuan kesehatan.
  • Main Kano

          Jika ingin melakukan kegiatan olah raga air murah meriah di Sanur, main kano bisa jadi pilihan. Dengan membayar sewa Rp 20.000, Anda bisa main kano sepuasnya. Ombak di Sanur sangat kecil. Hanya riak-riak kecil. Arusnya pun tidak keras. Hal ini karena konturnya yang datar itu tadi. Dari pinggir pantai hingga jarak sekitar 300 meter ke tengah, pantainya datar. Setelah itu baru berupa drop off sehingga membentuk semacam tebing di tengah laut.
        Ombak besar di Sanur akan pecah ketika mencapai titik drop off ini. Hanya riak-riak kecil yang tersisa ketika sampai di bibir pantai di mana orang mandi. Maka, main kano di Sanur pun lebih mudah. Aman pula.

        Anda bisa mendayung kano ini ke tengah. Karena lokasinya sama di mana banyak orang mandi, maka Anda harus berhati-hati ketika mendayungnya. Biar tidak kena kepala orang. Mendayung kano perlu teknik tersendiri untuk menjaga keseimbangan dan laju kano. Sambil mendayung kano ke tengah, Anda bisa melihat ke bawah. Air jernih memudahkan kita melihat padang lamun atau sebagian kehidupan bawah laut lainnya di sini.
  • Naik Sepeda
          Sebagai sebuah kegiatan wisata, naik sepeda di Sanur termasuk baru karena baru muncul sekitar lima tahun lalu. Beberapa warga lokal kini menyewakan sepeda untuk para pengunjung. Tarif sewa berkisar Rp 5.000 hingga Rp 10.000 per jam.


           Di sepanjang pantai Sanur memang sudah dibangun trotoar, tempat kita bisa jalan-jalan santai sepanjang pantai. Trotoar ini membentang dari ujung utara ke selatan. Bersih dan tertata sehingga nyaman untuk jalan-jalan maupun bersepeda. Waktu terbaik untuk bersepeda ini pagi atau sore.

        Selama bersepeda dari ujung ke ujung, Anda bisa menikmati pemandangan pantai maupun semua yang ada di sana, perahu, taman, hotel, atau mampir pasar untuk belanja. Jika capek, tinggal berhenti dan beristirahat di banyak tempat sepanjang pantai ini. Tapi, karena trotoar ini juga dipakai untuk pejalan kaki, maka Anda harus sadar diri. Utamakan pejalan kaki.
  • Menyantap Kuliner
           Setelah puas menikmati matahari terbit serta capek mandi, main kano, dan bersepeda, kini saatnya menikmati kuliner Sanur. Dua tempat makan paling legendaris di Sanur adalah Warung Mak Beng dan Made Weti. Keduanya berada persis di pantai. Mak Beng di Sanur Pusat, Jalan Hang Tuah dan Made Weti di Jalan Pantai Segara.
Mak Beng
         Warung Mak Beng menyediakan menu tunggal sup ikan dan ikan goreng. Warung yang berdiri sejak 1941 ini buka pukul 9 pagi hingga 5 sore. Tak hanya pengunjung biasa, pejabat dan artis pun banyak yang menikmati menu andalan mereka.

Men Weti
       Adapun Made Weti menyajikan menu tunggal nasi campur ayam khas Bali. Warung ini buka dari pukul 7 hingga sekitar pukul 11 atau sampai nasinya habis. Anda perlu kesabaran ekstra untuk bisa menikmati lezatnya sepiring nasi lengkap dengan ayam suwir, sambal matah, dan aneka sayuran ini.
Saking banyaknya pelanggan, pembeli harus antre 30 – 45 menit untuk bisa mendapat seporsi pesanan.
Lumpia
Jika menu ala Mak Beng dan Men Weti terlalu berat, maka Anda bisa memilih menu lebih ringan, lumpia Sanur. Pedagang lumpia Sanur ini amat khas karena hampir semua ibu-ibu. Mereka membawa dagangannya di atas kepala dan menjajakannya di pantai-pantai. Dengan harga Rp 5.000 per porsi, Anda bisa menikmati potongan-potongan lumpia dan tempe goreng ini sambil duduk di pasir pantai menikmati Sanur, paginya dunia.

Cara Menuju ke Pantai Sanur


Ada beberapa cara untuk bisa mencapai Pantai Sanur. Jika Anda datang dari Kuta, rute ke tempat ini cukup dekat, hanya sekitar 18 kilometer dan bisa ditempuh selama 20 menit menggunakan mobil atau motor. Tarif rata-rata penyewaan mobil di Bali adalah sekitar Rp250.000 - Rp350.000 per 24 jam, ditambah Rp100.000 - Rp150.000 jika menyewa sopir. Untuk sepeda motor, tarif rata-ratanya antara Rp50.000 - Rp70.000 rupiah per 24 jam.
Pengunjung dari Bandara Ngurah Rai bisa naik taksi langsung ke Sanur dengan tarif rata-rata Rp150.000. Jika Anda menyewa mobil dari Denpasar, Anda bisa menempuh rute lewat Tol Bali Mandara dan Bypass Ngurah Rai untuk sampai ke Sanur. Anda juga bisa memilih alternatif lebih murah, yaitu menggunakan aplikasi kendaraan online, yang belakangan ini semakin populer di Bali.


Rumah Rekomendasi "Hotel"

 Liburan ke Bali bersama keluarga di akhir tahun, atau pada saat-saat khusus tertentu, pasti akan menyenangkan. Bersama pasangan dan anak-anak, kamu mungkin sudah membayangkan segudang aktivitas mengasyikan yang sudah disusun jauh hari. Tapi, bagaimana dengan penginapan? Mungkin waktu kamu masih belum berkeluarga, hal ini tidak terlalu dipikirkan. Kamu bisa saja menginap di guest house atau bahkan jika nekat, bisa menggelandang. Jangan khawatir, berikut hotel murah di Bali yang bisa kamu sewa bersama keluarga.
 1. Besakih Beach Hotel
Mulai dari Rp 800.000-an, kamu dapat menginap di sini bersama keluarga. Kalau mau minta extra bed, biasanya dikenai tambahan sekitar Rp 300.000-an. Terletak di pesisir Pantai Sanur, kamu bisa menikmati penginapan ala bungalow di sini. Anak-anak juga dapat berenang di kolam khusus anak-anak. Tidak jauh dari sana kamu bisa berbelanja ke Pasar Seni Sindhu, atau menjelajahi Kuta, Legian dan Seminyak.
Alamat : Jalan Danau Tamblingan No. 45, Denpasar Selatan.
No. kontak : (+62) 361 288 423

2. Inna Sindu Beach Hotel
Masih berlokasi di sekitar Sanur, kamu bisa menginap di hotel ini dengan harga kamar mulai dari Rp 900.000-an dan tambahan biaya Rp 300.000-an kalau kamu pesan extra bed. Terletak persis di Pantai Sindhu, kamu bisa mengajak keluarga mencoba berlayar dengan kapal layar khas Bali. Atau bisa juga mengajak anak-anak berenang di sini karena Pantai Sindhu relatif aman. Kamu juga bisa mengajak keluarga berbelanja di pasar sekitar pantai, dan menikmati jajanan khas Bali di kios-kios sekitar. Saat kembali, kamu bisa memanjakan diri dengan fasilitas spa atau menikmati masakan Indonesia dan internasional di Restaurant Matahari Sindhu.
Alamat : Jalan Pantai Sindhu No. 14, Sanur.
No. kontak : (+62) 361 288 351
 3. Mercure Resort Sanur
Mulai dari Rp 900.000-an, kamu dan keluarga dapat menikmati suasana santai pinggir pantai di resort ini. Terletak di sisi pantai, Mercure Resort Sanur menawarkan pondokan (cottage) tradisional Bali, teras pribadi dan wifi gratis. Resort ini juga memiliki family suites yang besar dan connecting room untuk privasi kamu dan pasangan. Bosan jalan-jalan? Kamu bisa bermain tenis, voli, atau badminton bersama di sini. Atau jika ingin bermesraan dengan pasangan, kamu bisa membawa anak-anak ke kids club dengan segudang aktivitas. Dan kamu bisa melakukan hal romantic dengan pasangan tanpa gangguan anak-anak.
Alamat : Jalan Mertasari, Sanur.
No. kontak : (+62) 361 288 833

4. Peneeda View Beach Hotel
Masih di kisaran Rp 900.000-an, Peneeda View Beach Hotel cocok untuk kamu dan keluarga yang ingin menikmati aktivitas pantai tidak jauh dari penginapan. Beres berjalan-jalan atau bermain di pantai, kamu bisa menikmati restaurant hotel ditemani angin pantai dan suara deburan ombak. Hotel ini juga menyediakan perpustakaan dan Acoustic Music Bar.
Alamat : Jalan Danau Tamblingan No. 89, Denpasar Selatan.
No. kontak : (+62) 361 288 425

5. Respati Beach Hotel
Ditemani pemandangan kepulauan sekitar Bali seperti Nusa Penida, Nusa Ceningan dan Nusa Lembongan, juga Gunung Agung, tidak salah rasanya menggelontorkan Rp 1.000.000-an untuk menginap bersama keluarga di sini. Ditambah suasana yang sepi, jauh dari hiruk-pikuk kebisingan, dijamin akan membuat kamu sekeluarga menikmati suasana dabn pemandangan yang ditawarkan. Kamu juga bisa memesan connecting room sehingga anak-anak memiliki kamar sendiri. Penyuka makanan laut juga dapat mencoba menikmati masakan laut segar di Waroeng Nelajan.
Alamat : Jalan Danau Tamblingan No. 33, Denpasar Selatan.
No. kontak : (+62) 361 288 427

6. Prama Sanur Beach Bali
Dengan kisaran Rp 1.200.000-an dan tambahan Rp 300.000-an untuk extra bed, hotel ini cocok untuk kamu penggila pantai. Terletak tepat di pesisir Pantai Mertasari, kamu dapat melakukan banyak aktivitas bersama keluarga kamu di sini. Saat arus tenang, kamu dapat berjalan dan menikmati Pantai Kertasari. Anak-anak dapat melihat dan mengumpulkan biota pantai seperti kerang, bintang laut, kepiting, dan lain-lain. Kamu juga bisa menikmati olahraga air di sini. Jika saat musim layangan, kamu dapat menikmati langit pantai penuh layangan berwarna-warni dengan beragam bentuk. Saat di hotel, anak-anak dapat berenang di kolam renang hotel, terlebih mereka punya splash zone pool untuk anak-anak. Jika ingin bermesraan dengan pasangan, kamu juga bisa menitipkan sementara anak-anak di kids club.
Alamat : Jalan Cemara, Sanur, Denpasar Selatan.
No. kontak : (+62) 361 288 011
7. Segara Village Hotel
Hotel yang masih berada di sekitar Sanur ini mematok harga mulai dari kisaran Rp 2.000.000-an dan tambahan Rp 300.000-an kalau anda memesan extra bed. Berlibut dengan suasana kemewahan dapat kamu temui di sini. Jacuzzi Bar, ruangan yang nyaman, fasilitas untuk keluarga bermain, spa, beach club, dapat kamu nikmati di sini bersama keluarga. Kamu juga bisa berjalan ke pasar tradisional di sekitar hotel atau mengikuti kelas memasak, atau juga melihat pertunjukkan seni dan music Bali tiap minggu.
Alamat : Jalan Segara Ayu, Sanur.
No. kontak : (+62) 361 288 407

Sekarang kamu bisa berlibur bersama keluarga di Bali dengan dana yang tidak terlalu mahal.